Berita

Kongresda Ke-2 PD MIO Indonesia Karawang Resmi Digelar, Mardiman Ujung Terpilih sebagai Ketua Baru

10
×

Kongresda Ke-2 PD MIO Indonesia Karawang Resmi Digelar, Mardiman Ujung Terpilih sebagai Ketua Baru

Sebarkan artikel ini
Ketua Umum PD MIO Indonesia AYS Prayogi, SH. (Ist)
Ketua Umum PD MIO Indonesia AYS Prayogi, SH. (Ist)
62 / 100 Skor SEO

Lebih lanjut, Ketua Umum menekankan pentingnya menjaga independensi pers, profesionalisme, serta ketaatan terhadap Kode Etik Jurnalistik dan Undang-Undang Pers, di tengah tantangan dunia media digital yang semakin kompleks.

Seluruh insan MIO Indonesia diingatkan agar tetap berdiri independen dan tidak terpengaruh oleh kepentingan politik, ekonomi, maupun tekanan kelompok tertentu.

Senada dengan itu, Staf Khusus Komisi Etik PP MIO Indonesia dalam sambutannya menegaskan bahwa Kongresda bukan hanya agenda organisasi, tetapi juga momentum untuk memperkuat integritas dan profesionalisme wartawan media online.

“Kongres daerah ini harus melahirkan kepemimpinan yang mampu menjaga marwah pers serta menjunjung tinggi etika jurnalistik,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua PW MIO Indonesia Provinsi Jawa Barat, Azhari S.Sos, menyebut Kabupaten Karawang sebagai wilayah strategis yang membutuhkan peran aktif dan konstruktif organisasi pers.

“PD MIO Indonesia Karawang harus menjadi organisasi yang solid, independen, dan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat,” kata Azhari.

Melalui proses musyawarah dalam Kongresda II tersebut, Mardiman Ujung secara resmi terpilih sebagai Ketua PD MIO Indonesia Kabupaten Karawang untuk periode kepengurusan yang baru.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *